Sistem Nilai Ujian OSCE - 23711079

FEEDBACK OSCE SEMESTER 1 TA 2023/2024

01 Februari 2024

23711079

Station Feedback
PEMERIKSAAN GAIT bacalah perintah soal baik-baik, pemeriksaan look dan feel hendaknya lebihi cermat, tidak melakukan palpasi arteria orsali pedis
PEMERIKSAAN KEKUATAN, TONUS DAN TROFI OTOT Watenberg test tidak dilakukan
PEMERIKSAAN LAPANG PANDANG, OTOT EKSTRAOKULER, TEK belum menyebutkan untuk mengatur posisi sama tinggi dokter dan pasien. otot ektraokuler belum melakukan dan mengamati pantulan cahaya pada pupil.
PEMERIKSAAN NERVUS CRANIALIS Informed consent sudah OK // Persiapan alat ok // Pemeriksaan nervus cranialis 1 ok // px N. V: Pemeriksaan Sensibilitas Tajam harus dicoba dahulu tingkat kedalaman tajam nya di kulit pemeriksa, agar tidak menyakiti pasien // Pemeriksaan nervus V motorik sudah OK // Pemeriksaan nervus VII : Pemeriksaan sensorik n Cranialis VII apakah hanya merasakan rasa saja ? //
PEMERIKSAAN REFLEKS FISIOLOGIS DAN SENSIBILITAS Informed consent: oke. Persiapan alat: seharusnya saat persiapan alat, kamu harus mencoba dulu alat yang akan kamu pakaikan ke pasien, yang paling penting jarum, kapas itu harus kamu coba kan dulu di tangan kamu ya sebelum dicobakan ke pasien. Lebih hati hati yaa. Pemeriksaan refleks: triceps: sudha oke ya, patella juga sudah oke baik cara sampai interpretasinya. Pemeriksaan sensibilitas: seharusnya baik tajam tumpul maupun kasa kamu melakukannya posisi pasien berbearing telentanag di atas bed ya dek. Lebih hati hati ya dek. Lain lain sampai interpreatasi sudha oke, cara dan sudah membandingkan sensasi kanan kiri sudah oke, catatan pentingnya hanya kamu harusnya menyiapkan pasie posisi berbaring untuk pemeriksaan sensibilitas, dilatih terus ya dek. Kemudian pakai bahasa awam ya, jangan bilangnya sensoris bapak normal tidak ada luka, itu coba snesoris dibahasakan seawam mugkin ya dek, dilatih terus yaa.
PEMERIKSAAN SEGMEN ANTERIOR jika bisa pas melihat konjungtiva palpebra superior dg senter jg yaa, kok yg konjungtva palpabra inferior malah lupa ya//px kornea tdk hanya palacido ya, tapi kejernihan dll malah belum//lihat lagi video cara pemeriksaan reflek indirect pupil ya,,,, pupil dinilai juga ukuran dan dll/
PEMERIKSAAN VISUS belum menyiapkan alat&ruangan; aspek pemeriksaan sudah dilakukan dengan baik; tetap semangat belajar
PEMERIKSAAN VITAL SIGN bersihkan bagian ujung termomter dengan tisu, pelaporan frekuensi napas dan nadi belum lengkap
UNIVERSAL PRECAUTION Cuci tangan : Perhatikan kembali urutan langkah cuci tangan Jangan lupa langkah ke 4 WHO (telapak tangan dan sela jari). Persiapan alat : Perhatikan kembali cara menggunakan korentang. Scrubbing : baik. Gowning : baik, gloving : baik.
Download PDF