Sistem Nilai Ujian OSCE - 23711034

FEEDBACK OSCE SEMESTER 1 TA 2023/2024

01 Februari 2024

23711034

Station Feedback
PEMERIKSAAN GAIT belum melakukan pemeriksaan saraf sensorik dan motorik. lain-lain bagus
PEMERIKSAAN KEKUATAN, TONUS DAN TROFI OTOT IC oke. Cuci tangan WHO oke. Inspeksi : meminta pasien menjulurkan lengan dalam posisi supinasi, perhatikan otot kedua lengan, tenar, hipotenar dan interoseus interpretasinya normal? simestris? eutrofi? atrofi? hipertrofi?. Pengukuran : oke. Palpasi sebaiknya dilakukan bukan hanya dengan ujung2 jari tp dipegang, interpretasinya kenyal? kendur? keras?. Arm dropping test : tidak melakukan. Gerak pasif sendi bahu dan siku : sendi bahu belum dilakukan. Kekuatan otot jari untuk interpretasinya berupa angka ya. Kekuatan otot tangan minta pasien untuk ekstensi tangannya dan diberikan tahanan pada kepalan tangan dengan mendorong ke arah berlawanan ya, lakukan fleksi juga untuk interpretasinya berupa angka ya. Kekuatan otot lengan untuk interpretasinya berupa angka ya.
PEMERIKSAAN LAPANG PANDANG, OTOT EKSTRAOKULER, TEK IC sudah menjelaskan tujuan, cara, risiko dan persetujuan/ sudah cuci tangan, belum memastikan jarak pemeriksaan 1 lengan/ pemeriksaan otot ekstraokuler belum memeriksa pantulan sinar pada kornea, tetapi sudah melakukan pemeriksan cardinal gaze, hanya kurang tegas ke pasien, karena beberapa kali pasien menggerakkan kepalanya sedikit ketika pemeriksa menggerakan tangan. sudah melakukan tes konvergensi dan melaporkannya; pemeriksaan TIO mata pasientidak perlu dipejamkan cukup diminta melirik ke bawah saja, saat melakukan palpasi jari selain telunjuk diletakkan di dahi pasien. sudah melakukan pada kedua mata, dan melaporkan; pemeriksaan lapang pandang posisi pemeriksaan sudah berhadapan tetapi belum memastikan sama tinggi, saat melakukan pemeriksaan jari tidak perlu buru2, jika pasien sudah menyatakan "ya/terlihat" maka tangan pemeriksa wajib berhenti. belum cuci tangan setelah pemeriksan
PEMERIKSAAN NERVUS CRANIALIS informed consent cukup, persiapan alat kurang teliti menilai alat apa saja yang tersedia dan bisa digunakan dalam pemeriksaan. pemeriksaan n.I: sebaiknya tidak memberikan semua rangsangan sekaligus untuk 1 sisi hidung baru pindah ke hidung 1 nya, TAPI langsung dibedakan 1 stimulus bau bergantian hidung kanan-kiri, begitu bergantian untuk stimulus lainnya. Px.N V: palpasi sebaiknya dengan ujung-ujung jari bukan telapak tangan sebagian besar, karena otot yang dipalpasi area kontraksi nya sempit/otot kecil agar lebih presisi dalam menilai hasil. pemeriksaan motorik n.V juga tidak hanya dengan palpasi tetapi juga pergerakan aktif seperti menggerakkan rahang--> deviasi ada/tidak? Pemeriksaan n.VII: pemeriksaan motorik kurang lengkap, untuk sensorik rasa diteteskan dengan tutup botol/tabung larutan perasa, apakah betul dek?--> silakan dibaca kembali apa saja tools yang bisa digunakan dalam pemeriksaan tersebut. Dalam pemeriksaan, penting mengetahui alat yang digunakan dan mengecek kelengkapan alat yang tersedia di meja alat dan bahan.
PEMERIKSAAN REFLEKS FISIOLOGIS DAN SENSIBILITAS sdh baik
PEMERIKSAAN SEGMEN ANTERIOR komunikasi dan informed consent baik.pertahankan ya.pemeriksaan segmen anterior dilakukan dengan cukup lengkap dan baik.sukses ya
PEMERIKSAAN VISUS Diawal sempat lupa meminta pasien untuk menutup mata. Interpretasi OD dan OS benar. Hati2 dengan prinsip pemeriksaannya ya mba..
PEMERIKSAAN VITAL SIGN IC:belum menjelaskan cara pemeriksaan//persiapan pasien dan alat: ok (tissu di buang di tempat sampah ya!)//cuci tangan :sebelum+, sesudah:ok,TTV: TD: ok, S:ok, N:ok,RR:ok,// KIE: belum dilkukan secara lengkap pad psiensetela pemeriksaan namun hannya di jelaskan setelah pemeriksaan (di bed), lain kali karena waktunya masih bisa di berikan KIE di meje juga ya.
UNIVERSAL PRECAUTION CUCI TANGAN : Oke. PERSIAPAN ALAT : alat steril tidak dibuka, handscoen tidak dipersiapkan. SCRUBBING : saat cuci tangan selalu pastikan kondisi tangan diatas lengan, karena alat steril belum dibuka setelah scrubing jadinya megang korentang buat buka set steril baru pakai handuk sehingga scrubbingnya ON. GOWNING : Sudah baik namun prinsip sterilitas tidak dipertahankan karena sudah memegang korentang dan bungkus handscoen tadi. GLOVING : Sudah baik namun prinsip sterilitas tidak dipertahankan karena sudah memegang korentang dan bungkus handscoen tadi. PELEPASAN APD : Oke
Download PDF