FEEDBACK OSCE ANAK Periode 28 Mei 2023 TA 2022/2023
28 Mei 202317711157
Station | Feedback |
---|---|
Endokrin metabolic dan Nutrisi | Pemeriksaan fisik tidak sistematis. Pemeriksaan kepala dulu, baru cek suhu dan antropometri. TTV belum dilakukan. Menetapkan DD sebagai dx utama. |
Gastro-hepatologi | Tdak melakukan pemeriksaan TV dan PF hepar maupun lien, pemilihan AB kurang tepat |
Genitourinaria | Tidak melepas jam tangan sebelum tindakan aseptik. Persiapan alat salah --> sudah pegang-pegang instrumen steril, termasuk pasang duk steril pakai handschoen non-steril, baru ingat belum menyiapkan alat. Sirkumsisi itu tindakan aseptik, kenapa Anda bekerja dengan handschoen non-steril sedangkan di situ ada handschoen steril... Tidak disinfeksi sebelum memulai prosedur. Menaruh spuit yang sudah dipakai ke meja steril (kenapa nggak langsung dibuang di bengkok lho...). Tidak mengecek apakah anestesi sudah berhasil. Tidak membuat jahitan kontrol di jam 12. Sistematika kerja Anda dari awal sudah salah dan amburadul, belajar lagi saja + review lagi prinsip aseptik yang benar itu bagaimana. Kehabisan waktu --> tidak sempat menyelesaikan prosedur tindakan. Edukasi tidak lengkap. |
Integumentum | Baik |
Kardiolovaskuler | ax perlu menggali lebih pada progresivitas penyakit. pemfis masih kurang lengkap dan tidak cuci tagan setelah px. mengusulkan 2 penunjang tapi tidak dapat mengintepretasikan keduanya dengan benar dan lengkap. mengusulkan 1 dd sesuai, dx tidak sesuai. tatalaksana non farmakologi hanya menyebutkan tanpa dilakukan (instruksi soal lakukan!), hanya menyebutkan oksigenasi tanpa jenis alat yang digunakan dan jumlah oksigen yang sesuai. performas: sempat blocking/bingung saat penunjang dan edukasi |
Kegawatan anak | tidak menanyakan antopometri, hitung cairan salah |
Neurologi | sudah baik eduaksi kurang lengkap, odsis baca lagi |
PD3I | sudah menggali RPS dg sistematis, dan riw nutrisi, imunisasi, tumbuh kembang. px KU VS antro sudah ok, px head to toe baik, px thoraks itu ya bajunya dibuka Dik...mana kedengar suara palpasi, perkusi, auskultasi... px penunjang dan interpretasi ok, dx utama terbalik dg dx banding (croup dd pertussis, TB), farmako salah (krn dx utama salah), edukasi blm tepat |
Pediatri sosial/hematoimun | Anamnesis kurang menanyakan reaksi terhadap vaksin sebelumnya. Vaksin BCG tepat, dosis, lokasi dan cara injeksi tepat. Cara persiapan vaksin sudah tepat. Vaksin selanjutnya Pentabio dan IPV 1 ya. Dan seharusnya dituliskan dalam kartu imunisasi. |
Perinatologi | Anamnesis tidak menanyakan riwayat persalinan dan kehamilan ibu. Pemeriksaan fisik biasakan lengkap dan dr awal biar tidak ada yg ketinggalan, start dari BB PB, VS, head to toe, dan lokalis. Btw, periksa neonatus jangan di bantal ya. dx oke, dd kurang tepat. terapi oke, cm brp kalinya belum tertulis. edukasi kurang lengkap, kapan kontrol dll, terapi yg diomongkan beda dengan yg ditulis. |
Respirologi | salah dosis |
Sistem Hematologi dan Imunologi | Anamnesis baik/ lengkap, Pemeriksaan Fisik runtut dan lengkap, Usulan pemeriksaan peunjang hanya menyebutkan 1 saja (DL) dan benar, Diagnosis benar tapi DD salah, Tatalaksana dani penulisan resep dosis kurang tepat , KIE baik, Perilaku Profesional kurang lengkap |