Sistem Nilai Ujian OSCE - 22711175

FEEDBACK OSCE Ketrampilan Medik Semester 2 TA 2022/2023

18 Juli 2023

22711175

Station Feedback
Station Pemasangan dan Perekaman EKG linea axilaris anterior terlalu ke kanan, linea midclavicularis terlalu ke kanan
Station Pemasangan kateter urin + genitalia ekster Informed consent OK // Persiapan alat plastik kateter yg dalem dan spuit steril ya jangan dipegang pake tangan kosong. perhatikan prinsip steril// Persiapan pasien // Pemasangan kateter selang kateter diangkat kalau bener-bener dah mau masang kateter, jangan dipegang dengan menggantung, bisa terkontaminasi. Pemasangan sudah dilakukan dengan baik // edukasi belum dilakukan
Station Pemeriksaan antropometri Cuci tangan WHO-nya diperhatikan lagi. Belajar lagi menjepit kulit pakai kaliper supaya tidak nyeri untuk pasien. Belajar lagi posisi pengukuran TLK subscapula. Tidak mengganjal lengan pasien saat pengukuran LILA. Lain-lain sudah cukup baik.
Station Pemeriksaan fisik abdomen ic masih normatif/ belum minta mengosongkan VU/ tidak mennganjal dengan bantal/ inspeksi jangan hanya posisi berbaring, interpretasi sangat minimalis, hanya kemerahan aja/ tidak menghangatkan stetoskop/ palpasi aorta kok interpretasinya nyeri sih?/ perkusi hepar kanan bagus, suara jelas pertahankan ya dek/ tapi kok belum batas kiri hepar/ perkusi lien posisi di aksilaris anterior ya bukan di mid aksila, penentuan timpani pertama tidak tepat/ teknik palpasi hepar baik, tapi interpretasi kok bingung? maksudnya tidak ada pembengkakan itu gimana, teraba atau tidak, papasi lien baik. tidak periksa bimanual ginjal/ kenapa ya kok laporannya tidaka da pembengkakan semua. bimanual ginjal kiri putar arah ya mas/
Station Pemeriksaan fisik payudara belum menggunakan sarung tangan, lain-lain sudah bagus
Station Pemeriksaan fisik thorax POSTERIOR : Inspeksi : oke. Palpasi : benar. Perkusi : batas jantung paru instruksi suru tahan nafas. Auskultasi : interpretasikan dengar suara apa. ANTERIOR : Inspeksi : oke. Palpasi : pakai 2 tangan ya mas. teknik insoeksinya perlu diperhatikan kembali agar dapat menilai dengan keseluruhan ada krepitasi pada tulangnya dan ada massa atau tidak. tidak sebatas hanya menilai nyerinya saja. Perkusi batas jantung hepar : kok batas hepar yg dinilai mas? kalau px thorax penentuan batas paru hepar hanya untuk sebagai patokan batas jantung kanan bukannya? tidak perlu mengukur hepar ya. Inspeksi dan palpasi ictus cordis gimana mas? Palpasi ictus cordis baru dilakukan setelah perkusi jantung. Palpasi katup jantung bagaimana mas? Auskultasi : paru dan jantung diinterpretasikan ya mas, suara jantung 1 dan 2 terrdengar apa, ada bising jantung atau tidak.
Station Pemeriksaan Gram/Zn Saat persiapan alat pastikan semua yang dibutuhkan sudah ada ya jangan berasumsi semua sudah dimeja alat, jadi saat dibutuhkan tidak bingung cari kemana-mana misal tissue. Saat fiksasi preparat di atas nyala api sebaiknya juga pakai penjepit ya biar tangan tidak kepanasan, dan segera matikan api ketika selesai fiksasi
Station Pemeriksaan gynekologi tidak menyalakan lampu, saat inspeksi genitalia eksterna pakai lampu ya-kalo gelap gitu kurang kelihatan, spekulum belum dilumasi, cara pegang spekulum kurang tepat, inspeksi dengan spekulum tanpa lampu kan gak keliatan apa2 tapi bisa dengan lancar menyampaikan hasil-jangan hapalan ya-laporkan saja sesuai yg kamu lihat, px bimanual jari tidak dilumasi gel, tangan pake sarung tangan steril tapi megang2 celanamu kan jadinya ON
Station Pemeriksaan leher (kelenjar getah bening d palpasi kelenjar tiroid belum dilakukan dengan baik (terpisah dengan palpasi limfonodi), belum menyebutkan indikasi auskultasi, perhatikan lebih detail palpasi limfonodi beberapa masih kurang sesuai letaknya
Download PDF