FEEDBACK Osce Keterampilan Medik Blok 1.2 TA 2022/2023
16 November 202222711018
Station | Feedback |
---|---|
PEMERIKSAAN GALS | tidak usah sungkan utk meminta pasien buka baju demi kepentingan pemeriksaan, tidak usah bilang aduh. lebih baik utk memeriksa dada punggung dan lengan, pasien diminta duduk di kursi atau berdiri, shg tidak menghambat proses pemeriksaan di punggung belakang, apalagi bed nya tinggi. pemakaian goniometri harus memahami ROM masing2 sendi,dan sesuaikan goniometri dengan gerakan sendinya (tempelkan dan ikuti gerakan di ekstremitas yg dinilai). . pemeriksaan sensorik dan motorik usahakan rigid tiap percabangan pleksus saraf. |
PEMERIKSAAN TROFI, TONUS DAN KEKUATAN OTOT | Bagus dek, membantu pasien mmprsiapkan tangga untuk naik ke bed. Dipelajari lagi ya, pemeriksaan apa yg kurang pada tonus, trofi.. jangan lupa diukur ntuk trofinya dan arm droppingtest |
PEMERIKSAAN VITAL SIGN | Inform consent, utk risiko dan cara belum dilakukan ya. Ujung termometer harusnya dibersihkan dulu sebelum digunakan. Napas dan nadi mestinya tidak sekadar memeriksa frekuensi. Jgn lupa cuci tangan setelah tindakan |
UNIVERSAL PRECAUTION | baiknya menuangkan hibiscrubnya ke busa dengan menekan botol menggunakan sikut saja, sebelum melepas gloves tangan dicelupkan dalam larutan klorin selama 5 menit ya, lain-lainnya sudah cukup baik |