FEEDBACK OSCE KETERAMPILAN MEDIK SEMESTER 1 TA 2018/2019
28 Januari 201918711110
Station | Feedback |
---|---|
KOMUNIKASI | dibaca skenario nya baik2 ya, jangan salah, skenario nya kan jadi nanda,kok tetap memperkenalkan diri sebagai nadia berkali2 :) kebiasaan kaki digerak2an dihilangkan ya, jadi terlihat sangat grogi. jangan bersandar juga. |
PEMERIKSAAN NERVUS CRANIALIS | px N7kurang memperhatikan ada/tidaknya ketidaksimetrisan dan gerakan tics, px N8 kurang memeriksa ada sumbatan telinga atau tidak, N9,10 kurang meminta pasien mengatakan 'aaa' dan mengamati gerakan palatum mole dan faring, N11 kurang mencari adanya tanda kelainan pada m.trapezius pasien dari arah belakang |
PEMERIKSAAN OTOT | mbak untuk interpretasi kekuatan bisa disimpulkan di akhir stlh dilakukan pemeriksaan dgn tahanan. tidak diminta mengangkat lengan lalu langsung disimpuljan kekuatannya 4 diperiksa tahanannya dulu |
PEMERIKSAAN REFLEKS FISIOLOGIS | Cuci tangan biasakan WHO ya. Refleks biseps dan patellanya dilatih lagi ya. |
PEMERIKSAAN RHINOSKOPI | Peserta blm inform konsen lengkap, blm menyiapkan alat dg membersihkan, pemeriksaan blm menyebutkan hasil dg lengkap, namun untuk profesionalisme dan komunikasi sdh baik |
PEMERIKSAAN SEGMEN ANTERIOR | kalo pemeriksaan mata, duduknya berhadapan tidak menyilang. pemilihan senter kenapa pilih yang cahayanya redup?. pemeriksaan reflek pupil, arah cahaya salah. |
PEMERIKSAAN SENSIBILITAS | diskriminasi 2 titik blm dilakukan. kalau bingung dalam membedakan blm tentu gangguan mbak. bs dipastikan lagi saat memeriksa jarumnya sdh benar tekanannya blm |
PEMERIKSAAN VISUS | Interpretasi mata kiri sdh benar. interpretasi mata kanan : itu di jarak brp meter dek kira2? betulkah 4 meter? 1 meter asumsinya adalah 1 lengan.. berarti 2 meter adalah sepanjang 2 lengan kan.. kalo 4 meter lebih jauh lg harusnya.. so.. interprtasi hasilnya kurang tepat dari sisi jaraknya yaa.. |
PX TELINGA LUAR & OTOSKOPI | Oke... Sudah baik |
TEKNIK ASEPTIK | belum menyingsing lengan di awal, tmenekan sabun seharusnya pakai siku, setelah pasang baju seharusnya sgera amankan lengan , tangan sempat menyentuk masker (tidak sengaja), saarung tangan seharusnya langsung masuk larutan klorin (jangan dipegang pakai tangan lagi), on 1x |