FEEDBACK OSCE KETERAMPILAN MEDIK JULI 2018 SEMESTER 2 TA 2017/2018
30 Juli 201817711153
Station | Feedback |
---|---|
PEMERIKSAAN FISIK LEHER | ic: ok, tangensialnya dari atas ya(dagu), palpasi minta pasien agak ekstensi, lnn: tekanan tll superfisial (kurang dalam) submental sebaiknya dari depan, 1 tangan memegang lnn, 1 tangan fiksasi/menahan kepala dr posterior, auskultasi menggunakan bell ya, bukan diafragma. |
KOMUNIKASI | sudah berusaha menjalin sambung rasa. tetapi belum menggunakan nama lawan bicara untuk sapaan. belum banyak menatap lawan bicara. pandangannya malah ke arah lain, tampak berpikir. di tengah2 obrolan kelihatan kalau agak bingung mau nanya gimana. respon verbal dari jawaban lawan bicara masih kurang. refleksi isi dan perasaan masih kurang. belum terlalu memperhatikan gerak tubuh lawan bicara yang gerak2 di kursi (mau BAK sebenarnya). belum nanya harapan dan kebiasaan |
PEMASANGAN EKG | listrikEKG belum dihubungkan.pelajari basic penentuan SIC. penentuan lokasi elektroda tidak tepat.V3 dipasang setelah V2 dan V4 ditemukan. penjepit elektroda tangan seharusnya untuk di kaki. bersin apakah bisa di tahan? edukasi sesudah EKG belum disampaikan.terkesan tergesa-gesa |
PEMASANGAN KATETER | gunting perban diletakkan di meja steril. betadine diambil pake korentang. memakai sarung tangan steril utk keperluan sarung tangan bersih, maksudnya baik, tapi terus memegang pinset steril setelah palpasi pasien. pinset steril diletakkan di meja non steril. prinsip2 sterilitas tidak diperhatikan. |
PEMERIKSAAN ABDOMEN DAN GINJAL | Pemeriksaan status generalis tidak dilakukan. Inspeksi regio costovertebra dan suprapubic tidak dilakukan. Auskultasi hanya melakukan auskultasi orientasi. Perkusi hanya melakukan perkusi orientasi. Palpasi hanya melakukan palpasi superficial dan palpasi dalam. Lakukan pemeriksaan lebih teliti dan lebih lengkap ya dik. |
PEMERIKSAAN FISIK THORAX | pemeriksaan batas jantung kanan kurang tepat Seharusnya dr batas paru hepar keatas 2 jari lalu perkusi ke medial), belum melakukan pemeriksaan batas paru-hepar,pemeriksaan auskultasi katup jantung dilakukan dmn dek? |
PEMERIKSAAN VITAL SIGN | oke |