Sistem Nilai Ujian OSCE - 17711044

FEEDBACK OSCE KETERAMPILAN MEDIK JULI 2018 SEMESTER 2 TA 2017/2018

30 Juli 2018

17711044

Station Feedback
KOMUNIKASI Sebaiknya sebelum memulai bertanya pastikan sudah mengetaui latar belakang keadaan pasien (bisa ditanyakan saat sambung rasa, Respon non verbal masih agak kurang (perhatikan bahasa tubuh pasien apakah terlihat nyaman atau tidak kl tidak nyaman tanyakan penyebabnya dan kl memungkinkan berikan respon yang sesuai kebutuhan pasien),menutup pembicaraan kurang baik (usahakan jangan terburu-buru ya dek jangan lupa selalu mengucapkan terima kasih setelah wawancara)
PEMASANGAN EKG tidak meminta pasien untuk melepas logam yang ada di tubuh pasien (seperti gesper), panik sehingga tidak bisa fokus, kehabisan waktu. tidak sempat melepas EKG, tidak memasang kabel ke stop kontak dll. tidak membersihkan area yang akan dipasang elektroda dengan kapas alkohol.
PEMASANGAN KATETER secara umum sudah baik, cara memasukkan kateter tegak 90 derajat ya dik, dikunci saat sudah sampai pangkal ya, kurang edukasi dan kurang cepat serta teliti
PEMERIKSAAN ABDOMEN DAN GINJAL Persiapan pasien, pasien belum diminta BAK dan tidak menekuk kaki atau menaruh bantal dibawah lutut. Pemeriksaan status generalis tidak dilakukan. Inspeksi regio costovertebra dan suprapubic tidak dilakukan. Palpasi aorta abdominalis tidak dilakukan. Perkusi orientasi tidak dilakukan, penentuan batas hepar dan ukuran pekak tidak disebutkan. Urutan pemeriksaan terbalik, Inspeksi - palpasi - palpasi bimanual ginjal - perkusi. Auskultasi tidak dilakukan. Pemeriksaan ketok ginjal tidak dilakukan. Pemeriksaan tidak teliti dan tidak sistematis.
PEMERIKSAAN FISIK LEHER ic: pakai istilah awam ya, jelaskan prosedurnya, siapkan alat dl baru cuci tangan ya, inspeksi tiroid juga dilakukan saat pasien menelan (disenteri secara tangensial), saat palpasi tiroid mintalah pasien sedikit ekstensi, penekanan lnn kurang dalam, dan sebaiknya agak sedikit memutar agar dpt merasakan pembesaran lnn yg msh kecil. submental sebaiknya dilakukan dari depan, posisi tangan 1 di lnnm 1 menahan kepala dari posterior, lokasi palpasi lnn tonsilaris dan post aurikuler kok sama y, periksanya kok tdk sistematis ya dhek, sdh selesai kok inspeksi lg, auskultasi blm dilakukan
PEMERIKSAAN FISIK THORAX perkusi kurang bunyi. kok cari batas jantung di posterior. melaporkan hasil auskultasi posterior salah, masak ya tdk ada bising. belum inspeksi dan palpasi iktus kordis dan area lainnya. menentukan batas jantung kanan salah. keliru dengan batas hepar. batas jantung kiri juga salah. batas jantung kanan dan kiri tdk perlu di ukur. beda dg hepar.
PEMERIKSAAN VITAL SIGN oke
Download PDF